DetikForum

DetikForum (http://forum.detik.com/index.php)
-   Sosial Budaya (http://forum.detik.com/forumdisplay.php?f=52)
-   -   Agama yang mengekang kebebasan wanita (http://forum.detik.com/showthread.php?t=1812502)

im.nayeon.747 9th October 2018 09:24

Agama yang mengekang kebebasan wanita
 
Uraian dari Hasanudin Abdurakhman ini menunjukkan bahwa Islam datang untuk mengungkung perempuan.

Perempuan yang berprestasi dalam olahraga judo tidak bisa all-out menunjukkan prestasinya karena aturan agamanya membatasi dia untuk bisa berprestasi.

Atlet judo ini hanyalah korban ajaran agama yang sangat membatasi perempuan.

Semoga kelak para perempuan Muslim yang ingin menjadi atlet keluar dari agamanya dan menjadi Katolik, sehingga mereka tidak perlu dibayangi batasan2 yang harus mereka alami dalam agama Islam.

Karena menjadi atlet bukanlah dosa. :senyummanis:

Quote:

https://sport.detik.com/fotosport/42...diskualifikasi

Jakarta detikSport - Judoka Indonesia, Miftahul Jannah, batal bertanding di Asian Para Games 2018 setelah menolak untuk melepas hijab. Dia pun didiskualifikasi oleh wasit.
Quote:

https://www.facebook.com/hasanudin.a...16843402018141

Berjilbab Memang Membatasi Diri

Ada berita tentang atlet judo yang batal bertanding di Asian Para Games karena enggan melepas jilbab. Ia kena diskualifikasi. Mungkin ada yang berpikir, panita penyelenggaranya anti Islam. Orang yang hendak menjalankan syariat Islam, kok mengalami diskriminasi.

Sik sik, sebentar dulu. Coba pikirkan lagi. Olah raga judo itu memang harus tarik-tarikan baju. Juga ada bantingan. Kalau saat terbanting jilbab menjerat leher, leher bisa patah dan yang punya leher bisa mati. Karena itu memakai jilbab dalam pertandingan tidak diperbolehkan.

Tapi tak usahlah jauh-jauh ke situ berpikirnya. Kalau sedang bertanding itu jilbabnya ditarik, lalu lepas, kan jadi tidak patut. Artinya, perempuan berjilbab memang tidak selayaknya tampil dalam pertandingan olah raga seperti itu.
Kalau begitu, jadinya terbatas dong? Sadarilah bahwa ajaran Islam memang memberi batasan-batasan kepada perempuan. Batasnya jauh lebih ketat daripada laki-laki. Pahami itu dulu sebagai orang Islam.

Batas auratnya saja sudah berbeda. Aurat laki-laki hanya sebatas antara pusar dan lutut. Aurat perempuan seluruh tubuh, kecuali muka dan telapak tangan. Berbeda sangat jauh, bukan?

Tidak hanya itu. Perempuan tidak hanya dituntut untuk menutupi tubuhnya dengan kain, tapi juga disuruh menyembunyikan lekuk-lekuknya. Jadi maaf, tidak cukup bagi perempuan memakai baju lengan panjang, tapi payudaranya menonjol. Atau lekukan pantat dan pinggulnya terlihat. Tak cukup pula memakai baju lengan panjang, tapi lengannya tersingkap.

Masalahnya, kini banyak orang berjilbab tapi salah kaprah. Mereka mengira berjilbab itu sama dengan memakai kerudung. Kalau sudah berkerudung artinya sudah berjilbab. Salah! Jilbab itu bukan kerudung. Jilbab itu satu set pakaian yang memenuhi syarat tadi. Yaitu, menutupi seluruh tubuh perempuan, dan menyembunyikan lekukannya.

Jadi, yang berjilbab seperti itu bagaimana? Itu namanya tidak memenuhi syarat. Statusnya bagaimana? Tanya saja sama ulama, apa nilai ibadah ketika syaratnya tidak dipenuhi. Ibaratnya, salat tanpa wudu, sah nggak? Seperti itulah jilbab yang tidak memenuhi syarat.

Dengan berjilbab artinya seorang perempuan siap mematuhi syarat dan ketentuannya. Sadarilah bahwa berjilbab sesuai syariat memang membuatmu terbatas. Terbatas karena syariat membatasinya. Kau tak bisa lagi ikut olah raga senam, misalnya, karena memang tak mungkin. Itu hanya dimungkinkan di ruang tertutup yang tidak dilihat laki-laki.
Kau juga tak boleh berenang, kecuali bagimu disediakan kolam renang khusus perempuan. Tapi kan ada pakaian renang syariah? Itu omong kosong. Pakaian renang itu ketat, tidak memenuhi ketentuan syariat. Tapi kan bisa tetap berenang dengan jilbab besar yang menutupi tubuh. Coba tanya, apa pantas perempuan pakai baju basah, ditonton laki-laki?

Tim sepak bola perempuan Iran pernah tampil dengan seragam berjilbab. Jilbabnya tidak memenuhi ketentuan syariat. Saat bertanding, bajunya ditarik lawan, sampai pusarnya terlihat. Itu bukan sesuatu yang dibenarkan Islam.
Banyak orang berjilbab tanpa terlebih dahulu memahami syarat dan ketentuannya. Makanya jadi aneh. Mereka tidak paham syariat yang mereka anut, tapi justru menyalahkan pihak lain ketika mereka dibatasi. Sadarilah terlebih dahulu bahwa berjilbab itu memang seharusnya diniatkan untuk membatasi diri.

Saya heran juga, kalau misalnya ada perempuan berjilbab yang dilarang berenang di kolam oleh pengelolanya, lantas pengelola kolam yang disalahkan. Kenapa umat Islam tidak membuat kolam renang khusus perempuan? Bukankah banyak muslim yang kaya raya sampai sanggup punya banyak istri? Kenapa bikin kolam saja tidak sanggup?

freya. 9th October 2018 10:12

Pagi pagi udah jualan agama aja sist..

im.nayeon.747 9th October 2018 10:20

Quote:

Originally Posted by freya. (Post 38714146)
Pagi pagi udah jualan agama aja sist..

Agama bukan produk yang dijual beli. :senyummanis:

kumalraj 9th October 2018 10:21

Semua agama yang termasuk agama samawi itu memang menempatkan wanita sebagai umat kelas dua.

Demikian juga agama Buddha.

freya. 9th October 2018 10:27

Quote:

Originally Posted by im.nayeon.747 (Post 38714170)
Agama bukan produk yang dijual beli. :senyummanis:

Tapi kok ditawar-tawarin.. cem agen MLM yg lagi jaring downline :D

im.nayeon.747 9th October 2018 10:28

Quote:

Originally Posted by kumalraj (Post 38714176)
Semua agama yang termasuk agama samawi itu memang menempatkan wanita sebagai umat kelas dua.

Tunjukkan ajaran Katolik yang menempatkan wanita sebagai umat kelas dua. Cantumkan nomor dan tahun dokumennya serta pada masa kepemimpinan Paus siapa dokumen itu diterbitkan.

Kalau wanita adalah kelas dua, maka Bunda Teresa tidak akan jauh2 berlayar hingga ke India untuk melayani orang kusta.

freya. 9th October 2018 10:31

Quote:

Originally Posted by kumalraj (Post 38714176)
Semua agama yang termasuk agama samawi itu memang menempatkan wanita sebagai umat kelas dua.

Demikian juga agama Buddha.

Padahal kelas dua lebih tinggi dari kelas satu ya pak... Apalagi kelas tiga, kelas empat, kelas lima, kelas enam.. (terus naik ke jenjang SMP deh.)

im.nayeon.747 9th October 2018 10:32

Quote:

Originally Posted by freya. (Post 38714200)
Tapi kok ditawar-tawarin.. cem agen MLM yg lagi jaring downline :D

Ketika fans MU bercerita tentang kehebatan MU dibandingkan klub lain di EPL, apakah dia sedang jualan MU?

Ketika Once, fans clubnya Twice, bercerita tentang kelebihan Twice dibanding girl group Kpop lainnya, apakah dia sedang jualan Twice?

freya. 9th October 2018 10:37

Quote:

Originally Posted by im.nayeon.747 (Post 38714220)
Ketika fans MU bercerita tentang kehebatan MU dibandingkan klub lain di EPL, apakah dia sedang jualan MU?

Ketika Once, fans clubnya Twice, bercerita tentang kelebihan Twice dibanding girl group Kpop lainnya, apakah dia sedang jualan Twice?

Ketika agen asuransi Manu ngajak anggota asuransi prudent untuk pindah dan masuk ke asuransi Manu aja apakah si agen Manu ini tidak sedang berjualan produk asuransi pt manu?

im.nayeon.747 9th October 2018 10:53

Quote:

Originally Posted by freya. (Post 38714244)
Ketika agen asuransi Manu ngajak anggota asuransi prudent untuk pindah dan masuk ke asuransi Manu aja apakah si agen Manu ini tidak sedang berjualan produk asuransi pt manu?

Agen asuransi mendapat komisi dari hasil penjualan produk.

Sementara fans BTS, Twice, Blackpink dll gak dapat untung finansial apa2 dari bertambahnya fans baru. Tapi mereka bahagia.


All times are GMT +8. The time now is 22:38.


Powered by vBulletin
Copyright © 2000 - 2006, Jelsoft Enterprises Ltd.