DetikForum

DetikForum (http://forum.detik.com/index.php)
-   Pendidikan (http://forum.detik.com/forumdisplay.php?f=128)
-   -   Networkidz Robotic, Asah Kreatifitas dan Imajinasi Anak (http://forum.detik.com/showthread.php?t=1006558)

rudiykipkal 21st August 2014 11:23

Networkidz Robotic, Asah Kreatifitas dan Imajinasi Anak
 
Quote:


Pendidikan bagi anak – anak usia dini memang sangat perlu dilakukan untuk membangun daya imajinasi dan kreatifitas. Dari pendidikan seni, bimbingan belajar, hingga science education pun diterapkan di sekolah – sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) maupun nonformal. Namun masih ada sebagian orang tua yang meragukan kemampuan anak untuk belajar science education, karena dianggap sebagai pelajaran murid – murid SMP maupun SMA.

Faktanya, anak – anak usia dini mampu memahami dan mempelajari science dengan baik bahkan lebih cepat dari usia remaja. Di Networkidz Robotic inilah, anak – anak usia 4 – 17 tahun membuktikan bahwa mereka sudah bisa mengenal ilmu perhitungan dan fisika, bahkan mampu membuat robot. Dalam membuat robot tidaklah instan, anak – anak harus melalui beberapa tahap dahulu. Pada tahap awal (Level Beginner), mereka melatih daya imajinasi dan kreatifitas dalam membangun obyek robot, mobil, rumah, dan hewan dengan alat praktik berupa permainan lego.

“Pendidikan robotik tingkat dasar ini perpaduan dari ilmu matematika, sains, kreatifitas, imagination skill, programming, technology, computer, dan problem solving,” jelas Arman Priadi, Pemilik Robotic Education Center. Setelah melalui Level Beginner, siswa memasuki Level Mechanic di usia 8 tahun. Di tingkatan ini, siswa mempelajari pengenalan sistem gerak dengan gear dan sistem ungkit dengan lifter. Di kelas tersebut sudah diajarkan bagaimana robot atau obyek bisa bergerak, yakni dengan mesin berupa alat NXT yang dilengkapi servo motor, sensor, baterai, dan dinamo.

Kemudian siswa usia 8 tahun ke atas masuk ke tingkat Programming 1. Di tingkat ini siswa diajarkan cara input atau mengunggah program ke alat NXT sebagai otak penggerak berupa perhitungan jarak, waktu, arah, dan kecepatan. Kemudian siswa pun beranjak ke Programming 2 untuk menguji keakuratan sistem penggerak robot dengan alat sensor yang tentunya menggunakan ilmu matematika. “Setiap beranjak ke level atau kelas selanjutnya, siswa harus melalui tes terlebih dahulu,” ujar Arman.

ayojadipetanisukses 21st August 2014 12:25

memang bagus sekali jika sejak kecil telah di perkenalkan robotik sehingga bisa melatih imajinasi anak tersebut


giman001 2nd November 2016 10:55

Bagus bisa mengasah kemampuan otak dan ketrampialn.
selain itu dapat merangsang anak menjadi kreatif. Layak diapresiasi.

ramdantws 19th March 2018 16:55

Cuma sayang, karena membutuhkan biaya yang tidak sedikit, jd hnya anak2 atau sekolah2 tertentu yang bisa mempelajarinya..

admake00 30th June 2018 20:14

nice info, thanks gan

dinda.rahmadhani89 12th September 2019 15:10

wuih. hebat ya. sekarang juga udah ada kursus online coding buat anak2 di bitdegree namanya. jadi bisa belajar kapan aja, dimana aja. main pinter dah anak2 jaman now #kalahanedah

jacksonconrad88 6th October 2020 23:26

makasih infonya gak, punya info les robotic di sumatera selatan gak ya? makasih

abdulbadiik 17th December 2020 23:04

Tolong solusinya masalah sensor di first media
 
Bagaimana solusinya masalah sensor di first media yang harus disensor.
Situs yang harus disensor malah banyak yang bebas, dan yang bagus Reddit malah disensor


All times are GMT +8. The time now is 04:47.


Powered by vBulletin
Copyright © 2000 - 2006, Jelsoft Enterprises Ltd.