DetikForum

DetikForum (http://forum.detik.com/index.php)
-   Olahraga Lain (http://forum.detik.com/forumdisplay.php?f=20)
-   -   Uji Coba F1, Rio Haryanto Tercepat ke-10 (http://forum.detik.com/showthread.php?t=1343214)

lerak 24th February 2016 22:36

Uji Coba F1, Rio Haryanto Tercepat ke-10
 
Quote:

Rio Haryanto Tercepat ke-10 dalam Debut Uji Coba F1

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Pebalap asal Indonesiua Rio Haryanto hari ini memulai debutnya mengendarai mobil Formula 1 (F1). Pebalap yang tergabung dalam tim Inggris yaitu Manor Racing Team untuk pertama kalinya ikut dalam sesi uji coba pra musim di sirkuit Catalunya Barcelona, Rabu (24/2) malam WIB.

Di pantai dari GP Updtate, Rio mencatatkan waktu 1 menit 29,808 detik. Ia tercepat ke 10 dari 11 pembalap yang ikut dalam uji coba hari ketiga ini. Selama mengendarai mobil dengan mesin Marcedes itu, Rio melakukan uji coba sebanyak 25 putaran.

Catatan waktu Rio ini lebih lambat dibandingkan rekan setimnya Pascal Wehrlein yang beruji coba sehari sebelumnya, Selasa (23/2). Wehrlein mencatat waktu 1 menit 25, 925 detik. Pembalap Jerman itu kemarin melahap sebanyak 71 lap.

Untuk tercepat dalam uji coba sesi pagi hari ketiga ini, pebalap dari team Force India Marcedes Nico Hulkenberg mencatatkan waktu terbaik. Pembalap asal Jerman itu mencatatkan waktu 1 menit 25,286 detik.

Sejak mulai beruji coba, mulanya Rio mencatatkan waktu terbaiknya 1 menit 35,186 detik. Pebalap asal Solo itu tentu belum sabar dengan pencapaianya. Terus memacu mobil dengan warna biru orange, Rio berhasil memperbaiki waktu terbaik menjadi 1 menit 30,788 detik.

Sebelum sesi pagi ini selesai, Rio berhsil terus memperbaiki wktu tempuh mobilnya. Akhirnya ia mencatatkan waktu 1 menit 29,808 detik. Catatan waktu Rio ini berada di bawah pembalap Haas Romain Grosjean. Pebalap asal Prancis itu mencatatkan waktu 1 menit 26,955 detik dan berada di peringkat sembilan.

Pebalap Ferrarri Kimi Raikkonen sebenarnya juga ikut untuk sesi ini. Juara Dunia tahun 2006 itu sedikit mengalami masalah pada mobilnya. Ia hanya sempat memutar mobilnya sebanyak empat lap.

Namun, tak lama setelah pembalap Findlandia itu masuk, sesi uji coba pagi hari ketiga ini sudah selesai. Alhasil Raikkonen harus rela berada di peringkat terakhir di sesi ini.


Hasil uji coba hari ketiga pramusim di Sirkuit Catalunya:

1.N. Hulkenberg F1: 25: 28 637

2.K. Magnussen 1:26: 01462

3.N. Rosberg1: 26: 08 474

4.C. Sainz Jr.1: 26: 23966

5.D. Kvyat1: 26: 49 729

6.F. Massa1: 26: 71 257

7.F. Nasr1: 26: 84060

8.J. Button1: 26: 91945

9.R. Grosjean1: 26: 95 554

10.R. Haryanto1: 29: 808

11. Kimi Raikkonen..
Duuh masih ya urutan ke 10.
Ayo Rio kamu bisa lebih cepat lagi.

safa.nabil 24th February 2016 23:05

ayo rio


ranggasak 25th February 2016 00:16

Baca juga berita menarik lainnya :

putrolegowo.as 25th February 2016 00:46

Hidup indonesia

red.octopus 25th February 2016 05:51

selisih 4 detik dibelakang werlein.... kalo pas balapan begini bisa gak lolos kualifikasi
.......
:rolleyes:

andrirfn 25th February 2016 06:55

Perlu dicatat bahwa tes hari ketiga ini mayoritas tim tidak mengejar waktu tercepat. Umumnya di sini mereka melakukan simulasi balap sehingga yang dikejar adalah konsistensi waktu.

embollo 25th February 2016 07:20

Quote:

Originally Posted by lerak (Post 33129763)
Duuh masih ya urutan ke 10.
Ayo Rio kamu bisa lebih cepat lagi.

lumayan hebar eui bisa lebih tinggi peringkatnya dpd pebalap yg udah ngetop macem kimi Raikonen :nyengir:

red.octopus 25th February 2016 07:43

Quote:

Originally Posted by andrirfn (Post 33131442)
Perlu dicatat bahwa tes hari ketiga ini mayoritas tim tidak mengejar waktu tercepat. Umumnya di sini mereka melakukan simulasi balap sehingga yang dikejar adalah konsistensi waktu.

ada gak tapi yg selisihnya mpe 4 detik antara 2 pembalap satu tim ? :rolleyes:

red.octopus 25th February 2016 07:45

Quote:

Originally Posted by embollo (Post 33131484)
lumayan hebar eui bisa lebih tinggi peringkatnya dpd pebalap yg udah ngetop macem kimi Raikonen :nyengir:

taoooon ini tetep ndak ada yang nyiarin yah?

mungkin taon trakhir f1 sebagai open wheeler soalnya taon depankalo gak depannya lagi mau dikasih ring besi/atap di atas kokpit mobilnya jadi kemungkinan bakal keliatan aneh (malu sama indycar/CART consisten sbg open wheeler :bingung:)

kumalraj 25th February 2016 09:25

Hasil keseluruhan, Rio itu di posisi terakhir dibanding pembalap lain yang melakukan tes pada hari yang sama. Tapi dibanding dengan rekan satu timnya Rio masih sedikit lebih cepat. Itu bisa karena Rio itu lebih bagus dari rekan satu timnya atau bisa saja karena performance mobilnya sudah lebih bagus dari waktu rekannya melakukan tes.


All times are GMT +8. The time now is 09:20.


Powered by vBulletin
Copyright © 2000 - 2006, Jelsoft Enterprises Ltd.