View Single Post
Old 30th January 2019, 17:45
#1  
kikyahya
Addict Member
kikyahya is offline

Join Date: Nov 2017
Posts: 517
kikyahya is a new comer

Default Deretan Anak Berprestasi Indonesia yang Pernah Viral, Udah Kenal Semua?

Indonesia memiliki komposisi penduduk yang unik, karena ada lebih dari 33 juta anak di Indonesia (Pusdatin, 2017). Anak-anak ini merupakan calon sumber daya manusia, penentu kemajuan bangsa Indonesia di masa depan. Mereka memerlukan dukungan dari berbagai pihak agar dapat tumbuh dan berkembang dengan optimal. Salah satu dukungan yang penting untuk diberikan adalah dukungan nutrisi agar mereka tumbuh sehat dan dapat mencapai prestasi yang dapat membanggakan bangsa Indonesia. Saat ini, sudah banyak anak Indonesia yang viral karena prestasinya, lho. Siapa aja anak-anak berprestasi Indonesia yang pernah viral dan berhasil mengharumkan nama Indonesia, bahkan di dunia internasional? Sebagian pasti udah pada tau nih:

1. Joey Alexander



Joey adalah pianis jazz cilik kelahiran Denpasar, Bali. Ia mencuri perhatian melalui karya-karyanya yang menarik dan puncaknya, saat ia meraih nominasi untuk Best Jazz Instrumental Album dan Best Improvised Solo pada Grammy Awards 2016. Berita seputar prestasinya langsung menggema di Indonesia dan ia menjadi inspirasi baru bagi anak-anak di negeri ini.

2. Rafi Ridwan



Dalam usianya yang masih sangat muda, Rafi telah berhasil menunjukkan karya-karyanya di runway internasional. Karirnya dalam bidang fashion design diawali oleh pertemuannya dengan Barli Asmara yang kagum pada hasil desain Rafi hingga ia diundang ke workshop-nya. Rafi telah berpartisipasi dalam gelaran Jakarta Fashion Week 2012, Mercedes Benz El Paso Fashion Week 2017 di Texas, dan bahkan karya-karyanya sempat dikenakan oleh para model dalam final America’s Next Top Model 2013.

3. Nadia & Avicenna



Syahrozad Nalfa Nadia masih berusia 9 tahun sedangkan adiknya, Avicenna Roghid Putra Sidik masih berusia 6 tahun ketika keduanya menorehkan prestasi pada Asian Youth Robotic Olympiad 2016 di Singapura. Dari total 10 cabang yang dilombakan, duo kakak beradik itu sukses memboyong 9 piala sehingga menyabet gelar juara umum.

4. Musa



Musa mengawali prestasinya ketika mengikuti ajang Hafiz Indonesia di RCTI pada tahun 2014. Ia berhasil menghafal 29 Juz dari total 30 Juz Alquran. Ia juga memecahkan rekor sebagai hafiz termuda Indonesia. Pada tahun 2016, ia didelegasikan untuk kompetisi hafiz internasional di Sharm El Sheikh, Mesir. Meskipun Musa adalah peserta termuda, ia sukses meraih peringkat ketiga dari 80 peserta yang berkompetisi. Berita tentan Musa pun dengan cepat viral dan mencuri perhatian masyarakat Indonesia.

Sebagian anak Indonesia membuktikan bahwa dengan berprestasi, mereka bisa menjadi pusat perhatian dan sumber inspirasi. Mudah-mudahan akan ada lebih banyak lagi anak-anak Indonesia yang berprestasi di masa mendatang. Namun, untuk mencapai hal tersebut, perlu dukungan lengkap dari berbagai pihak, mulai dari pemerintah, masyarakat, dan keluarga. Ayo bersama kita dukung anak-anak Indonesia agar dapat menjadi generasi maju di masa depan. Selain keempat anak Indonesia di atas, siapa lagi nih anak-anak Indonesia berprestasi yang kalian tahu? Boleh dong tambahin di kolom komentar.

Sumber data: Pusdatin dan dari SINI
Reply With Quote