View Single Post
Old 20th November 2017, 11:42
#1  
juricho
Mania Member
Malejuricho is offline

juricho's Avatar

Join Date: Sep 2011
Posts: 2,707
juricho is a legendjuricho is a legendjuricho is a legendjuricho is a legendjuricho is a legendjuricho is a legendjuricho is a legendjuricho is a legendjuricho is a legendjuricho is a legendjuricho is a legend

Default Hengkang dari Persib, Vladimir Vujovic Bakal Pindah Klub di Indonesia

Quote:
Vladimir Vujovic Umumkan Hengkang dari Persib, Tapi Bukan untuk Pensiun

BANDUNG, (PR).- Bek asal Montenegro Vladimir Vujovic akhirnya menjawab isu bahwa ia akan melepas seragam Persib Bandung. Setelah sebelumnya dikabarkan pensiun, kali ini ia malah mengumumkan kemungkinan untuk pindah klub di Indonesia.

Pernyataan itu disampaikan melalui akun Instagram persibworld, Sabtu 18 November 2017.

Meski kontraknya baru berakhir Februari 2018 mendatang, Vlado mengambil keputusan lebih cepat. Menurut penulis buku Hati Biru ini, manajemen-lah yang membuat ini berlangsung lebih cepat. Berikut pernyataan Vlado soal masa depannya

"Mengenai drama di media sosial, tentang karier saya tahun depan di Persib. Manajer bertanya sebelum pertandingan vs Persija untuk tetap di Persib tahun depan, dan dalam waktu sama dia memanggil pemain lain. Ia dapat melakukannya, karena itulah haknya untuk memanggil semua orang yang dia mau, tapi VLADIMIR bukanlah pilihan kedua. Terutama setelah 4 tahun. Hanya saya pikir saya pantas bila dia datang dan mengatakan langsung 'Vlado kami tidak ingin kamu, kamu buruk, kamu tidak seperti yang kami inginkan sekarang'. Jangan bekerja di belakang dan di depan saya berbicara tentang perpanjang satu tahun lagi... . Tapi mungkin itu adalah cara dia bekerja."

"Aku punya kontrak sampai 1 Februari 2018 apa yang akan saya lakukan sampai akhir. Saya tidak akan perpanjang kontrak, seperti yang saya katakan kepada Pak Teddy dan Pak Glenn yang memiliki kerjasama yang sangat baik dengan saya selama 4 tahun ini di Persib. Itu saya putuskan sebelum pertandingan melawan PSM Makassar di Makasar. Itulah hal terakhir tentang bertahan di Persib musim depan."

"Jadi saya ingin mengucapkan terima kasih untuk semua tim dan staf yang telah bersama saya. Terima kasih untuk semua fans kami yang mendukung saya selama 4 tahun ini. Semua pelatih yang percaya dengan kualitas saya selama 4 tahun dan terimakasih sebesar besarnya kepada Pak Glenn dan Pak Teddy yang percaya dengan pekerjaan saya dan kerjasama yang sangat baik dengan saya."
SUMBER

Klub mana yang bakal menjadi tempat karir Vojovic?
Mungkinkah PERSIJA? Hehehehe....
Reply With Quote