View Single Post
Old 27th April 2017, 14:57
#1  
hijabhunt
Program Master
hijabhunt is offline

hijabhunt's Avatar

Join Date: Jul 2012
Posts: 2,790
hijabhunt has become a starhijabhunt has become a starhijabhunt has become a starhijabhunt has become a star

Default Gubernur Sumut Berikan Semangat ke Hijabers Medan di Sunsilk Hijab Hunt

Quote:
Gubernur Sumut Berikan Semangat ke Hijabers Medan di Sunsilk Hijab Hunt

Horas! Ya, audisi Sunsilk Hijab Hunt 2017 sampai ke kota Medan. Kota yang terkenal dengan duren Ucoknya sudah tiga kali dipilih sebagai kota audisi pencarian icon muslimah berhijab berbakat.






Terpilihnya kembali kota Medan sebagai kota audisi disambut baik muslimah berhijab. Terlihat dengan banyaknya muslimah berhijab yang menanti di area Ballroom Hotel Four Point, Medan Sabtu pagi (8/04/2017). Tidak hanya muslimah Medan mereka juga datang dari luar kota Medan seperti Aceh, Padang, Pekanbaru dan lain-lain.

Antrean panjang terlihat saat mereka melakukan regsitrasi ulang baik di jalur fast track atau jalur reguler. Tampak pula hijabers yang mendaftar on the spot. Beragam alat musik seperti gitar, biola, ukulele terlihat dari tentengan mereka. Begitu juga dengan peserta audisi yang menunjukan bakat menari tampil lengkap dengan pakaian tari tradisionalnya.









Rasa kurang percaya diri dialami sebagian para peserta audisi sebelum masuk ke bilik juri. Untuk mengurangi hal tersebut, panitia memberikan hiburan di atas panggung. Seperti penampilan stand commedy, talkshow, fashion show dan hijab tutorial dari komuntas hijabers Medan, serta penampilan grup band lokal.




Tiba-tiba peserta audisi dikejutkan dengan kehadiran Gubernur Sumatera Utara bapak Ir. H. Tengku Erry Nuradi M.Si serta Kadiv Humas Polda Sumut Kombes Pol Rinasari Ginting di acara audisi Sunsilk Hijab Hunt 2017. Tentu saja kehadiran orang nomer satu di Sumatera Utara itu menambah semangat peserta audisi.




Gubernur mengaku bangga karena kota Medan untuk ketigakalinya terpilih sebagai kota audisi Sunsilk Hijab Hunt. "Saya bangga dengan kegiatan Sunsilk Hijab Hunt hari ini di Medan. Semoga bisa digelar rutin terus setiap tahun minimal setahun sekali kalau bisa malah dua kali," kata Erry pada sambutannya di atas panggung.

Sebelumnya pak Gubernur juga sempat masuk ke bilik-bilik juri melihat proses penjurian hari pertama. "Tadi saya ke ruang audisi, saya lihat teman-teman ada yang nyanyi, baca puisi, tutorial hijab, itu menunjukkan perempuan Sumatera Utara semua berbakat," papar Erry yang disambut tepuk tangan peserta audisi.


Serunya, pak Gubernur juga sempat memberikan hadiah uang tunai kepada para peserta berwawasan luas yang mengenal kota kelahiran mereka sendiri yakni Medan. Ia memberikan beberapa pertanyaan seputar budaya dan pengetahuan seputar Sumatera Utara. Peserta yang bisa menjawab pertanyaan serta berani unjuk bakat di depannya diberikan hadiah berupa uang tunai Rp 500 ribu. Hadiah tersebut diberikan untuk memotivasi mereka agar lebih semangat saat mengikuti audisi Sunsilk Hijab Hunt.

Sebanyak 23 Peserta Lolos ke Penjurian Hari Kedua

Dari ratusan peserta yang mengikuti audisi akhirnya para juri memilih 23 peserta yang lolos audisi ke hari kedua. Ke 23 peserta ini berhadapan dengan juri Nycta Gina dan selebgram hijab Lulu El Hasbu. Meski beragam bakat yang ditampilkan namun bakat menyanyi masih mendominasi.






Lagu 'All of Me' milik Jhon Legend serta lagu Arab 'Kun Anta' menjadi lagu favorit dari peserta audisi hari kedua. Masing-masing membawakannya dengan cara yang berbeda. Ada yang dengan iringan gitar ada juga minus one. Lagu jadul juga menjadi pilihan seperti lagu 'Tua-tua Keladi' milik penyanyi Anggun C Sasmi dan lagu Slank.

Selain bakat bermain gitar, peserta lain juga menunjukan bakatnya bermain alat musik lain seperti biola dan ukulele.

Penampilan terakhir peserta audisi kedua Sunsilk Hijab Hunt kota Medan ditutup dengan lagu 'Indonesia Jaya'. Penampilannya mendapat pujian dari kedua juri lantaran tak hanya menunjukan bakat menyanyi tapi juga di saat pertengahan lagu, peserta audisi ini menunjukan bakat membaca puisi. "Keren, saya merinding saat kamu baca puisi," kata Nycta berikan pujian.




Usai penampilan ke 23 peserta, akhirnya kedua juri menentukan 3 pemenang. Mereka ada favorit 3 Devi Pratiwi, favorit 3 Lailani Zahra dan favorit 1 Cellia Cordhita. Ibu Gubernur Sumatera Utara Evi Diana br. Sitorus yang telah hadir di acara audisi memberikan hadiah kepada tiga pemenang.

Setelah Medan, masih ada 2 kota lagi yakni Bandung dan Jakarta. Jangan lupa untuk membawa 2 botol shampoo recharge hijab variant apa sama ukuran 170ml untuk bisa melewati jalut fast track.

Bagi muslimah berhijab berbakat masih ada waktu untuk ikutan. Segera daftarkan diri kalian ke www.hijabhunt.com


Last edited by hijabhunt; 27th April 2017 at 15:48..