View Single Post
Old 19th December 2014, 12:25
#1  
the.events
Addict Member
Malethe.events is offline

the.events's Avatar

Join Date: Nov 2014
Location: indonesia
Posts: 247
the.events is a new comer

Default Tips Aman Bekerja di Depan Komputer Teori Psikolog !


Quote:
Keberadaan komputer dalam dunia kerja merupakan sebuah kebutuhan penting yang tidak bisa dipisahkan. Sobat pun mungkin harus menghabiskan hampir semua jam kerja untuk menatap layar komputer dan mengerjakan tugas-tugas yang ada. Jika sudah begini, kesehatan mata pun menjadi taruhannya. Selain mata, berbagai penyakit lainnya mengintai sobat yang terlalu banyak duduk menatap komputer, seperti badan menjadi pegal-pegal, leher sakit, dan sebagainya.

Lalu bagaimana tips aman ketika harus bekerja di depan komputer dalam waktu yang lama? Berikut ini informasi selengkapnya.

1. Posisi duduk
Duduklah pada posisi yang ideal yaitu posisi monitor komputer sedikit lebih rendah dari mata.

2. Taruh bantal kecil
Taruhlah bantal kecil di belakang punggung bawah sobat agar pinggang tidak mudah terasa pegal.

3. Gerakkan tubuh
Gerakkan beberapa anggota tubuh, untuk melancarkan peredaran darah gerakkan tangan, kaki, bahu, leher dan pinggang maksimal selang waktu 1 jam.

4. Istirahatkan mata
Alihkan pandangan mata ke obyek yang lebih jauh 30 menit sekali untuk menghindari rasa lelah dan perih mata.

5. Ambil nafas dalam-dalam
Hal ini berguna untuk melatih otot perut, dada dan untuk meningkatkan oksigen yang masuk ke dalam tubuh.

6. Perbanyak minum air putih
Agar tidak dehidrasi sering-seringlah munum air putih. Air putih membawa oksigen ke dalam otak sobat. Saat otak memiliki cukup suplai oksigen, maka ia menjadi lebih aktif dan siap digunakan untuk berpikir.


Reply With Quote