View Single Post
Old 19th May 2017, 17:35
#27  
happy_man
Addict Member
happy_man is offline

Join Date: May 2017
Posts: 407
happy_man is a new comer

Default Market Riview

Market Review 19 Mei 2017
(Investment Information Team, Mirae Asset Sekuritas Indonesia)

Menutup perdagangan hari ini, IHSG mencatatkan penguatan 146 poin (+2.59%) ke level 5,791.884. IHSG juga sempat menembus level tertinggi baru di 5,825.08 hari ini setelah S&P menaikkan peringkat surat utang Indonesia menjadi layak investasi. Seluruh sektor kompak menghijau dipimpin oleh menguatnya sektor infrastructure (+3.53%), finance (+3.44%) dan property (+2.89%). Tercatat 239 saham menguat, sementara 102 saham melemah. Di tengah menguatnya IHSG, investor asing mencatatkan transaksi net sell sejumlah Rp101 miliar di seluruh Pasar hingga akhir perdagangan. US Dollar melemah 31 poin (-0.23%) terhadap Rupiah, sehingga Rupiah menguat ke level Rp13,325 terhadap US Dollar hari ini.

Dalam situs resminya, Standard and Poor’s (S&P) menaikkan peringkat surat utang Indonesia menjadi layak investasi. S&P menaikkan rating surat utang rupiah dan valuta asing bertenor jangka panjang (long term) dari BB+ menjadi BBB-. Sementara rating surat utang jangka pendek (short term) direvisi naik menjadi A-3. S&P juga mempertahankan outlook positif. Keputusan S&P tersebut didorong oleh kesuksesan tax amnesty yang berkontribusi pendapatan lebih dari $11 miliar kepada pemerintah.
Reply With Quote