DetikForum

DetikForum (http://forum.detik.com/index.php)
-   Selebriti (http://forum.detik.com/forumdisplay.php?f=15)
-   -   Beda Keyakinan, Para Artis Ini Temani Pasangannya Rayakan Lebaran (http://forum.detik.com/showthread.php?t=2563553)

rambut.gimbal 25th May 2020 10:59

Beda Keyakinan, Para Artis Ini Temani Pasangannya Rayakan Lebaran
 
Quote:

https://obs.line-scdn.net/0hUqCaeIw0...BKUoIFnpB/w644

Memiliki perbedaan keyakinan nyatanya tidak menjadi penghalang bagi beberapa pasangan selebritas Tanah Air untuk membina rumah tangga. Justru dengan perbedaan tersebut, mereka selalu terlihat mesra di berbagai kesempatan.

Mereka juga selalu terlihat kompak mendukung satu sama lain untuk beribadah maupun merayakan hari raya masing masing.

Berikut deretan artis Tanah Air yang menemani pasangannya merayakan lebaran:

1. Nadine Chandrawinata Menemani Dimas Anggara

https://obs.line-scdn.net/0hU3OpRVVD...NOEpKGmtD/w644

Dimas Anggara memutuskan menikah dengan artis sekaligus model Nadine Chandrawinata pada 2018 lalu di Bhutan.

Tahun ini menjadi tahun kedua Nadine menemani sang suami Dimas Anggara menjalani ibadah puasa Ramadan dan merayakan Hari Raya Idul Fitri.

2. Ari Sihasale dan Nia Zulkarnaen

https://obs.line-scdn.net/0hsroMAU6t...tBWwLOlZm/w644

Selebritas lainnya yang menemani pasangannya merayakan Lebaran adalah Ari Sihasale. Sejak 2003 silam, ia selalu menemani Nia Zulkarnaen merayakan Lebaran.

Ari telah melalui 17 Ramadan dan Lebaran bersama sang istri. Meski beda keyakinan, keduanya selalu terlihat kompak dan mesra.

3. Jennifer dan Irfan Bachdim

https://obs.line-scdn.net/0hrlYMt8Ta...bBW0VDFZk/w644

Irfan dan Jennifer Bachdim diketahui menikah pada 8 Juli 2011 silam. Kini keduanya telah dikaruniai dua anak bernama Kiyomi Sue Bachdim dan Kenji Zizou Bachdim.

Meski memiliki perbedaan keyakinan, keduanya selalu terlihat mesra dan kompak di beberapa kesempatan. Jennifer nampak selalu menemani Irfan Bachdim untuk menjalankan ibadah puasa serta merayakan Lebaran.

4. Frans dan Amara

https://obs.line-scdn.net/0h3oRUGNDD...QHSwWB04l/w644

Frans Mohede dan Amara menikah di Hong Kong pada 1999 silam. Kedekatan keduanya terjalin setelah kerap kali dipertemukan dalam sejumlah proyek pekerjaan di dunia hiburan. Hingga kini keduanya telah dikaruniai tiga anak laki laki.

Meski memiliki perbedaan keyakinan, pasangan ini selalu terlihat bahagia dan kompak. Di setiap momen Lebaran, Frans selalu menemani sang istri merayakan hari kemenangan.

5. Novita Angie dan Sapto Haryo Rajasa

https://obs.line-scdn.net/0hsT4YLOiI...2EWwtYUJl/w644

Novita Angie menikah dengan Sapto Haryo Rajasa pada 2001 silam. Meski berbeda agama, keduanya nampak kompak menjalin bahtera rumah tangga bersama kedua buah hati mereka, Jeremy Cornelius dan Jemima Jasmine Hardi Rajasa.

Novita yang beragama Kristen begitu menghormati hari raya keyakinan sang suami. Novita terlihat kompak setiap merayakan momen Lebaran bersama suami dan kedua buah hatinya.

15 Artis lengkapnya >>

belshoftex 25th May 2020 14:39

Agama bukan prioritas buat mereka

dosamanis72 25th May 2020 14:51

Cuma indonesia deh gajauh jauh bahas agama meleeee....

khazzanahtourtravel13 25th May 2020 17:04

meskipun berbeda agama yang penting saling menghargai satu sama lain juga menghormati dengan keyakinan

Bannet 25th May 2020 20:15

banyak juga yang gagal tuh, jamal misalnya, ntar lagi ari

mynameis_gun 25th May 2020 20:55

Quote:

Originally Posted by Bannet (Post 40451481)
banyak juga yang gagal tuh, jamal misalnya, ntar lagi ari


Truz kenapa kalo gagal ?

Kamu pikir di dunia ini yang pernikahannya hancur hanya di pernikahan beda agama saja ?

nemoyo 25th May 2020 21:18

Amara tetap cakep. Gw ngefans dari jaman smp waktu mereka masih di Lingua

adiknya_abangku 25th May 2020 23:36

Quote:

Originally Posted by mynameis_gun (Post 40451504)
Truz kenapa kalo gagal ?

Kamu pikir di dunia ini yang pernikahannya hancur hanya di pernikahan beda agama saja ?

Ya bukan tp dengan adanya perbedaan agama diperkukan toleransi yg lebih bila dibandingkan dengan pernikahan seagama..
Ibaratnya kalo pernikahan seagama perlu energi satu pernikahan beda agama perlu energi dua..


Amara frans punya anak ga sih? Kl nia ari kykna engga ya?

belshoftex 26th May 2020 01:28

Quote:

Originally Posted by adiknya_abangku (Post 40451757)
Ya bukan tp dengan adanya perbedaan agama diperkukan toleransi yg lebih bila dibandingkan dengan pernikahan seagama..
Ibaratnya kalo pernikahan seagama perlu energi satu pernikahan beda agama perlu energi dua..


Amara frans punya anak ga sih? Kl nia ari kykna engga ya?

Mereka semua punya anak.

giman001 26th May 2020 06:30

Seneng melihat mereka semua rukun ...betapa indahnya mereka semua…...


All times are GMT +8. The time now is 21:16.


Powered by vBulletin
Copyright © 2000 - 2006, Jelsoft Enterprises Ltd.