DetikForum

DetikForum (http://forum.detik.com/index.php)
-   Asuransi (http://forum.detik.com/forumdisplay.php?f=161)
-   -   Laporan Keuangan Prudential per 2011 & Kinerja Perusahaan selama tahun 2011 (http://forum.detik.com/showthread.php?t=406029)

thestrong 19th April 2012 21:05

Laporan Keuangan Prudential per 2011 & Kinerja Perusahaan selama tahun 2011
 
LAPORAN KEUANGAN PT. PRUDENTIAL LIFE ASSURANCE PER 2011

LINK LAPORAN KEUANGAN PT.PRUDENTIAL LIFE ASSURANCE <----- Klik Link !!!!

Ringkasan Laporan Keuangan :
1. Aset Perusahaan : Rp 30,9 triliun (naik 27,6% dr th 2010)
2. Total pendapatan premi : Rp 14,84 triliun (naik 47% dr th 2010)
3. Laba bersih perusahaan setelah pajak : Rp 2,6 triliun (naik 13% dr th 2010)
4. Tingkat RBC (Risk Based Capital) : Rp 548% (standar dr pemerintah 120%)

Untuk mengetahui kondisi kekuatan suatu perusahaan asuransi, pertimbangkanlah dari segi LAPORAN KEUANGAN nya, lihat kekuatan perusahaan untuk bertahan dari Umur perusahaan berdiri, segi kepemilikan aset, pendapatan premi dan juga laba perusahaannya.

Untuk memilih suatu perusahaan asuransi, sangatlah perlu mempertimbangkan dari segi kekuatan perusahaan tersebut untuk melihat sebesar apa aset yg dimiliki dan seberapa lama kah perusahaan akan bisa bertahan, karena produk asuransi adalah produk yg digunakan nasabah untuk jangka waktu yang sangat panjang bahkan seumur hidupnya. Oleh karena itu, kekuatan perusahaan sangatlah penting.

BUKAN CUMA PERUSAHAAN YG BERANI MENJANJIKAN PERTANGGUNGAN JUMLAH KLAIM UTK SELURUH TAGIHAN, tapi kondisi perusahaannya tidak meyakinkan untuk bertahan dalam jangka waktu yang sangat panjang.

PRUDENTIAL sendiri sudah berdiri selama hampir 165th di Inggris.

SIARAN PERS

Jakarta, 19 April 2012

Prudential Indonesia Capai Total Pendapatan Premi Sebesar Rp 14,84 triliun


Prudential Indonesia perkuat posisi sebagai pemimpin di industri asuransi jiwa Indonesia, berkontribusi dalam menyediakan perlindungan kesejahteraan masyarakat dan percepatan pertumbuhan ekonomi Kinerja Keuangan 2011.
• Total pendapatan premi sebesar Rp 14,84 triliun, naik 47% dibandingkan dengan tahun 2010.
• Pendapatan premi bisnis baru naik 63% senilai Rp 7,9 triliun
• Total pendapatan premi syariah tercatat sejumlah Rp 1,7 triliun, naik 33% dari 2010
• Pendapatan premi baru syariah tumbuh 114% dari tahun sebelumnya menjadi Rp 850 milyar
• Pertumbuhan Partnership Distribution mencapai Rp 2,4 triliun atau naik sebesar 84% dibandingkan tahun sebelumnya
• Produk unit link tumbuh 48,5% sebesar Rp 14,5 triliun
• Total dana kelolaan tercatat sebesar Rp 27,5 triliun, naik 23% dari tahun sebelumnya
• Total aset tercatat naik 27,6% atau sebesar Rp 30,9 triliun, terbesar di industri asuransi jiwa
• Rasio solvabilitas (Risk-Based Capital - RBC) mencapai 548%, jauh di atas ketentuan pemerintah sebesar 120%
• RBC Syariah mencapai 72% jauh diatas ketentuan pemerintah sebesar 5% (sesuai dengan ketentuan pemerintah yang baru)
• Pembayaran total klaim senilai Rp 3,9 triliun, meningkat 18% dibandingkan tahun sebelumnya.
• Laba setelah pajak sebesar Rp 2,6 triliun, naik 13% dari tahun sebelumnya
• Lebih dari 1,4 juta pemegang polis tercatat di tahun 2011, meningkat 24% dibandingkan tahun sebelumnya
• Jumlah agen Prudential Indonesia naik 68% sebesar lebih dari 143.000 orang

Jakarta, 19 April 2012 – PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) hari ini mengumumkan kinerja perusahaan tahun 2011 yang mencatat total pendapatan premi sejumlah Rp 14,84 triliun meningkat 47 persen dibandingkan pendapatan tahun 2010 sebesar Rp 10 triliun. Pencapaian ini didukung terutama oleh pertumbuhan pendapatan premi bisnis baru senilai Rp 7,9 triliun, meningkat 63 persen dari 2010. Selanjutnya, Prudential Indonesia membukukan total pendapatan premi syariah sebesar Rp 1,7 triliun, naik 33 persen dari 2010. Dari jumlah tersebut, pendapatan premi baru syariah tercatat sebesar Rp 850 miliar, tumbuh 114 persen dari tahun sebelumnya. “Kinerja keuangan Prudential Indonesia yang kuat di 2011 mencerminkan komitmen kami untuk terus memberikan yang terbaik bagi Indonesia, terutama dalam berpartisipasi memberikan solusi perencanaan keuangan terdepan bagi masyarakat Indonesia,” kata William Kuan, Presiden Direktur Prudential Indonesia. ”Jumlah nasabah Prudential Indonesia sebanyak 1,4 juta juga merupakan 16% dari total jumlah tertanggung perorangan sebanyak 8,9 juta orang* pada tahun 2011,” tambahnya. Prudential Indonesia juga mencatat jumlah tenaga pemasaran lebih dari 143.000 atau meningkat 68 persen dari tahun sebelumnya. Jumlah tersebut merupakan 56 persen dari seluruh agen di Indonesia yang tercatat sebanyak 258.000 orang*.
*dari data AAJI

Kontribusi terhadap Percepatan Pembangunan Ekonomi Indonesia Jumlah total dana kelolaan Prudential Indonesia di 2011 tercatat sebesar Rp 27,5 triliun, tumbuh 23 persen dari tahun sebelumnya. Peningkatan jumlah total dana kelolaan tersebut memposisikan Prudential Indonesia sebagai salah satu dari lima besar investor di pasar modal Indonesia. Secara tidak langsung, Prudential Indonesia membantu percepatan pembangunan ekonomi Negara dengan meletakkan dana investasi pada instrumen-instrumen strategis yang dapat mempercepat pertumbuhan sektor riil Indonesia, termasuk infrastruktur, telekomunikasi, pertambangan, dan manufaktur.
Di tahun 2012, Prudential Indonesia berencana untuk memperluas dukungannya terhadap masyarakat Indonesia dengan memperkenalkan gerakan A Million Hearts for A Million Dreams atau Satu Juta Hati untuk Satu Juta Mimpi. Inisiatif tiga tahun iini merupakan wujud nyata dari tanggung jawab Prudential Indonesia untuk membantu masyarakat Indonesia dengan fokus pada anak-anak, wanita dan publik pada umumnya. “Ke depannya kami sangat optimis dengan pertumbuhan bisnis kami, melihat faktor-faktor positif yang
sangat menunjang, seperti kondisi perekonomian Indonesia yang kuat, penetrasi asuransi yang masih rendah, serta semakin tumbuhnya kelas menengah di negeri ini. Kami sangat bersyukur bahwa kami terus dapat berkontribusi pada pembangunan ekonomi dan masyarakat Indonesia,” tambah William.

Masih ragu dengan Prudential ???

Saya agen Prudential yang berlisensi khusus untuk produk jenis UNITLINK yaitu PRULINK.
Anda bisa Hubungi saya untuk mengetahui informasi lebih lanjut tentang produk Prudential khususnya PRULINK di :
email : dhana.prudential@yahoo.com
telp : 0813-19618668/021-33326888
Saya siap untuk MENDENGARKAN dan MENGERTI apa yang menjadi kebutuhan anda supaya bisa memberikan solusi rencana keuangan masa depan dalam keluarga anda.
Jangan merasa sungkan untuk bertanya, saya dengan senang hati menjawab tanpa mengharuskan anda untuk membeli produk Prudential, karena tetap segala keputusan ada ditangan anda.
PILIHLAH SELAIN PRODUK YANG BAGUS TAPI JUGA PERUSAHAAN YANG BAGUS !!!!


:thanks:

msidiq08 24th April 2013 07:54

Laporan keuangannya bagus, tapi kan bagus buat perusaanya. Apalagi kalau lihat laporan laba rugi. Wah pasti shareholdernya bangga dan sangat senang karena assetnya meningkat dan nilai saham meningkat yg berimbas pada penghasilan pemegang saham meningkat pula. Itubkarena dana nasabah yg 10 th nabung tidak ada untung. Hanya memberi jaminan manfaat kalau nasabah sakit. Itu pun paling hanya 20% . Amit2 jngan sakit deh. Orang sakit gak enak..... Hehehe selamat ya.. Bos2 prudent


All times are GMT +8. The time now is 08:58.


Powered by vBulletin
Copyright © 2000 - 2006, Jelsoft Enterprises Ltd.